Selasa, 09 September 2014

SEL

Apa itu sel? benda apakah sel itu? dari pada bingung, yuk kita simak aja penjelasan di bawah ini.. . sedoott gann. .


Sel adalah unit dasar dari struktur dan fungsi suatu organisme. Sel merupakan tingkat struktural terendah yang mampu elakukan semua aktifitas kehidupan. Semua organisme terbentuk dari sel, yaitu unit dasar dari struktur dan fungsi organisme tersebut. Robert Hooke seorang saintis inggris pertamakali menerangkan dan menamakan SEL pada tahun 1665, ketika ia meneliti suatu irisan dari gabus ( kulit batang dari pohon oak dengan menggunakan mikroskop yang memiliki perbesaran 30 kali. Walaupu meyakini bahwa kotak kecil atau sel yang ia lihat hanya di miliki oleh potongan gabus tersebut, Hooke tidak pernah menyadari batapa pentingnya penemuannya ini. Hingga kemudian seorang penerusnya yang merupakan berkwarganegaraan Belanda bernama Anton van Leeu wenhock, menemukan organisme yang sekarang kita kenal dengan sebutan organimesme tunggal. dengan menggunakan butiran-butiran pasir yang telah diubah menjadi kaca pembesar berkekuatan 300 kali, Leeu wenhock menemukan suatu dunia mikroba di dalam tetesan-tetesan air kolam, ia juga meneliti sel-sel darah dan sel sperma hewan. Pada tahun 1983 sel akhirnya diakui sebagai sebagai unit kehidupan yang terdapat dimana saja oleh Marthias Schleiden dan Theodor Schwan, dua ahli biologi jerman. dalam kasus klasik tentang penalaran induktif, pencapaian suatu kesimpulan umum berdasarkan pengamatan-pengamatan khusus ini, Schleiden dan Schwan merangkum penelitian mikroskopik mereka sendiri dan hasil-hasil penelitian saintis lainnya dengan menyimpulkan bahwa semua bentuk kehidupan tersusun dari sel. Kesimpulan ini menjadi dasar dari teori sel. Teori ini kemudian dikembangkan untuk memasukkan gagasan bahwa bahwa semua sel berasal dari sel-sel lain. kemampuan sel untuk membelah diri menghasilkan sel-sel yang baru adalah dasar bagi semua reproduksi dan pertumbuhan serta perbaikan organisme-organisme multiseluler, termasuk manusia.
semua sel di selimuti oleh suatu membran yang mengatur perjalanan materi anatara sel tersebut dan lingkungan sekelilingnya. Setiap sel pada tahapan tertentu dalam hidupnya, mengandung DNA yaitu materi yang dapat diwariskan yang mengarahkan aktifitas-aktifitas sel tersebut.
Sel dibedakan menjadi dua yaitu sel Prokario dan sel Eukariot. Kedua jenis sel ini dapat dibedakan berdasarkan organisasi strukturalnya. Sel Eukariot jauh lebih kompleks di bandingkan dengan sel prokariot karena dibagi-bagi oleh membran internal menjadi ruangan-ruangan yang fungsional. pada sel eukariot DNA tersusun bersama-sama dengan protein tertentu menjadi struktur yang disebut kromosom yang terdapat didalam sebuah nukleus, organel terbesar dari sebuah sel eukariotik. Cairan yang mengelilingi nukleus tersebut adalah sitoplasma, tempat tersuspensinya berbagai jenis organel yang menjalankan sebagaian besar fungsi sel tersebut. Beberapa sel eukariotik seperti sel tumbuhan memiliki dinding sel yang terletak diluar membran sel, sedangkan sel hewan tidak memiliki dinding sel.
pada sel prokariotik yang jauh lebih sederhana, DNA tidak terpisah dari bagian-bagian lain sel tersebut yang ada dalam nukleus. Sel prokariot juga tidak memiliki organel sitoplasmik seperti yang dimiliki oleh sel eukariotik. Hampir semua sel prokariotik (bakteri) memiliki diding sel eksternal yang kuat.
Walaupun kedua jenis sel diatas memiliki klompleksitas yang berbeda, kita dapat melihat bahwa keduanya ternyata memiliki beberapa kesamaan yang penting. Sel memiliki ukuran, bentuk, dan ciri-ciri struktural yang bervariasi tetapi semuanya merupakan strutur khusus yang sangat teratur yang menjalankan proses-proses rumit yang harus berlangsung demi menjalankan kelangsungan hidup sel tersebut.

Nah sobat bio, itu tadi sekilas penjelasan tentang SEL, walaupun tidak banyak insyaallah tetap bermanfaat. Untuk selanjutnya kita sambung lagi dengan Sruktur dan Fungsi Sel

sumber:
Campbell, Neil A dkk.2002.Biology. Erlangga, Jakarta

Apa itu Biologi???

Nah terkait judul di atas, sobat biologi tentu sudah tau dong apa itu biologi? sebelum mempelajari suatu ilmu akan lebih baik kalau kita terlebih dahulu mengenal ilmu apa yang akan kita pelajari tersebut, bukannya asal-asal belajar, yang ada nanti tak kenal maka tak sayang sama ilmunya hahaha . . .OK, sudah cukup basa-basinya sekarang kita mulai saja belajarnya, yuk disimak!! capcus cyiinn,. .

 Biologi merupakan ilmu pengetahuan alam yang mempelajari tentang kehidupan dari segala aspek baik itu tentang makhluk hidup, lingkungan maupun interaksi di antara keduanya. Kata biologi sendiri di ambil dari bahasa yunani yaitu BIOS yang artinya KEHIDUPAN dan LOGOS yang artinya ILMU. Menurut mbah wikipedia sendiri Biologi merupakan ilmu alam yang mempelajari kehidupan dan organisme hidup, termasuk struktur, fungsi, pertumbuhan, evolusi, persebaran, dan taksonomi.
Subdisiplin biologi didefinisikan berdasarkan skala organisme yang dipelajari, jenis organisme yang dipelajari, dan metode yang digunakan untuk mempelajarinya: biokimia mempelajari kimia kehidupan; biologi molekuler terkait dengan interaksi antar molekul biologis; botani mempelajari biologi tumbuhan; biologi seluler meneliti satuan dasar semua kehidupan, yaitu sel; fisiologi mempelajari fungsi fisik dan kimia jaringan, organ, dan sistem organ suatu organisme; biologi evolusioner meneliti proses yang menghasilkan keanekaragaman hayati; dan ekologi mempelajari interaksi antara organisme dengan lingkungannya.

Kedudukan Biologi berkaitan dengan cabang ilmu pengetahuan alam yang lain, seperti kimia, fisika, astronomi, geografi, dan geologi.
Perkembangan Biologi didukung oleh perkembangan ilmu-ilmu tersebut, begitu juga sebaliknya.

Seprti ilmu-ilmu yang lainnya ilmu biologi juga dibagi menjadi beberpa cabang diantaranya adalah sebagai berikut:

  1.  Anatomi : Ilmu yang mempelajari tentang bagian-bagian struktur tubuh dalam makhluk hidup
  2. Agronomi : Ilmu yang mempelajari tentang tanaman budidaya
  3. Andrologi : Ilmu yang mempelajari tentang macam hormon dan kelainan reproduksi pria
  4.  Algologi : Ilmu yang mempelajari tentang alga/ganggang
  5. Botani : Ilmu yang mempelajari tentang tumbuhan
  6.  Bakteriologi : Ilmu yang mempelajari tentang bakteri
  7.  Biologi molekuler : Ilmu yang mempelajari tentang kajian biologi pada tingkat molekul
  8.  Bioteknologi : Ilmu yang mempelajari tentang penggunaan penerapan proses biologi secara terpadu yang meliputi prosesbiokimia, mikrobiologi, rekayasa kimia untuk bahan pangan dan peningkatan kesejahteraan manusia.
  9.  Bryologi: Ilmu yang mempelajari tentang lumut
  10.  Kardiologi : Ilmu yang mempelajari tentang jantung dan pembuluh darah
  11. Dendrologi : Ilmu yang mempelajari tentang pohon maupun tumbuhan berkayu
  12. Ekologi : Ilmu yang mempelajari tentang hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan lingkungan
  13. Embriologi : Ilmu yang mempelajari tentang perkembangan embrio
  14. Entomologi : Ilmu yang mempelajari tentang serangga
  15. Enzimologi : ilmu yang mempelajari tentang enzim
  16. Evolusi : Ilmu yang mempelajari tentang perubahan struktur tubuhmakhluk hidup secara perlahan-lahan dalam waktu yang lama
  17. Epidemiologi : Ilmu yang mempelajari tentang penularan penyakit
  18. Eugenetika : Ilmu yang mempelajari tentang hukum pewarisan sifat
  19. Endokrinologi : Ilmu yang mempelajari tentang hormon
  20. Enzimologi : Ilmu yang mempelajari tentang enzimFisiologi : Ilmu yang mempelajari tentang faal (fungsi kerja) organ tubuh
  21. Fisiologi : Ilmu yang mempelajari tentang faal/fungsi kerja tubuh
  22. Fisioterapi : Ilmu yang mempelajari tentang pengobatan terhadappenderita yang mengalami kelumpuhan atau gangguan otot
  23. Farmakologi : Ilmu yang mempelajari tentang obat-obatanGenetika : Ilmu yang mempelajari tentang pewarisan sifat
  24. Genetika :Ilmu yang mempelajari tentang pewarisan sifat
  25.  Histologi : Ilmu yang mempelajari tentang jaringan
  26. Higiene : Ilmu yang mempelajari tentang pemeliharaan kesehatan makhluk hidup
  27. Harpetologi : Ilmu yang mempelajari reptilia/ular
  28. Imunologi : Ilmu yang mempelajari tentang sistem kekebalan (imun) tubuh
  29. Ichtiologi : Ilmu yang mempelajari tentang ikan
  30. Karsinologi : Ilmu yang mempelajari tentang crustacea
  31. Klimatologi : Ilmu yang mempelajari tentang iklim
  32. Limnologi : Ilmu yang mempelajari tentang perairan mengalir
  33. Mamologi : Ilmu yang mempelajari tentang mammalia
  34. Mikologi : Ilmu yang mempelajari tentang jamur
  35. Mikrobiologi : Ilmu yang mempelajari tentang mikroorganisme
  36. Malakologi : Ilmu yang mempelajari tentang moluska
  37. Morfologi : Ilmu yang mempelajari tentang bentuk atau ciri luarorganisme
  38. Mikologi : Ilmu yang mempelajari tentang jamur
  39. Neurologi : Ilmu yang menangani penyimpangan pada sistem saraf
  40. Nematologi : Ilmu yang mempelajari tentang nematoda
  41. Organologi : Ilmu yang mempelajari tentang organ
  42. Onkologi : Ilmu yang mempelajari tentang kanker dan cara pencegahannya
  43. Onthogeni : Ilmu yang mempelajari tentang perkembangan makhluk hidup dari zigot menjadi dewasa
  44. Ornitologi : Ilmu yang mempelajari tentang burung
  45. Phylogeni : Ilmu yang mempelajari tentang perkembangan makhlukhidup
  46. Patologi : Ilmu yang mempelajari tentang penyakit dan pengaruh-nya bagi manusia
  47. Palaentologi : Ilmu yang mempelajari tentang fosil
  48. Paleobotani : ilmu yang mempelajari tumbuhan masa lampau
  49. Paleozoologi : ilmu yang mempelajari tentang hewan purba
  50.  Parasitologi : Ilmu yang mempelajari tentang makhluk parasit
  51.  Protozoologi : Ilmu yang mempelajari tentang Protozoa
  52. Primatologi : Ilmu yang mempelajari tentang primata
  53. Pulmonologi : Ilmu yang mempelajari tentang paru-paru
  54. Radiologi : Ilmu untuk melihat bagian dalam tubuh manusia menggunakan pancaran atau radiasi gelombang, baik gelombang elektromagnetik maupun gelombang mekanik
  55. Rekayasa Genetika : Ilmu yang mempelajari tentang manipulasi sifat genetic
  56. Sanitasi : Ilmu yang mempelajari tentang kesehatan lingkungan
  57. Sitologi : Ilmu yang mempelajari tentang sel
  58. Taksonomi : Ilmu yang mempelajari tentang penggolongan makhluk hidup
  59. Teratologi : Ilmu yang mempelajari tentang cacat janin dalam kandungan
  60. Virologi : Ilmu yang mempelajari tentang virus 
 setelah mengetahui apa itu ilmu biologi dan cabang-cabangnya sekarang saatnya kita harus tau apa manfaat dari belajar biologi dan apa saja dampak buruk dari belajar biologi, supaya kedepannya kita tidak menyalahgunakan ilmu biogi
Adapun manfaat mempelajari Biologi bagi kesejahteraan hidup manusia berhubungan dengan beberapa hal berikut ini:
  1. Memiliki keterampilan IPA dan bersikap ilmiah
  2. Menyadari kedudukan manusia sebagai salah satu makhluk hidup
  3. Mengetahui cara penyebaran dan penularan penyakit
  4. Memilih makanan yang bermanfaat bagi tubuh
  5. Menemukan obat anti biotik dan antiinfeksi
  6. Menemukan bibit unggul dan cara memelihara hewan dan tanaman
  7. Menjga kelestarian SDA 

sedangkan dampak buruknya ada di bawah ini:
 



  1. Eksploitasi sumber daya alam secara berlebihan.
  2. Penggunaan pestisida secara berlebihan.
  3. Penggunaan bibit unggul secara tidak terkendali.
  4. Penggunaan senjata Biologi untuk memusnahkan manusia dan merusak lingkungan.
  5. Rekayasa genetika yang dapat menimbulkan dampak negatif bagi kehidupan di alam
Nah sobat bio, gimana, udah paham belom mengenai biologi? kalo sudah paham belajarnya sampai disini dulu ya, lain kali kita sambung lagi materinya. Semoga bermanfaat . ....